Berita Utama

MENJELANG HARI RAYA IDUL FITRI, RUTAN SOA SIU KEMENKUMHAM MALUT BERIKAN PENGARAHAN DAN SOSIALISASI KEPADA WBP

WhatsApp Image 2023 04 18 at 09.05.07Tidore, rutansoasiu.kemenkumham.go.id -  Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H / 2023 M, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Soa Siu Kemenkumham Malut berikan pengarahan dan sosialisasi kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Selasa (18/04/2023).

Bertempat di Lapangan olahraga Rutan Soa Siu, seluruh WBP berkumpul untuk mendapatkan pengarahan dan sosialisasi dari Kepala Rutan Soa Siu juga para pejabat struktural.

WhatsApp Image 2023 04 18 at 09.05.07 1Dalam penyampaiannya, Karutan Soa Siu (Hidayat) menjelaskan terkait pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H di Rutan Soa Siu dimulai dari pelaksanaan Zakat Fitrah, Ibadah, pemberian remisi, juga pelayanan kunjungan online, dan penitipan barang/makanan.

Di Kesempatan yang sama Karutan juga menghimbau para WBP agar turut menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Rutan guna pelayanan yang diberikan dapat diperoleh secara maksimal.

Menutup pengarahan, Karutan memberikan kesempatan kepada WBP untuk bertanya dan memberikan masukan terkait pelaksanaan kegiatan di Hari Raya Idul Fitri yang akan datang.

WhatsApp Image 2023 04 18 at 09.05.07 2Diakhir kegiatan juga dilakukan kegiatan kerja bakti bersih-bersih dimulai dari lapangan olahraga, aula, blok, hingga kamar hunian oleh para warga binaan untuk bersama-sama menjaga lingkungan Rutan Tanjung dalam keadaan bersih dan sehat.

(Humas Rutan Soasiu)
logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB SOA SIU
KANWIL KEMENKUMHAM MALUKU UTARA

 

Jl. MT Haryono Kelurahan Goto Kecamatan Tidore Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara 97813
(0921) 3161259

Email Kehumasan
humasrutansoasiu@gmail.com    

Email Aduan
rutansoasiu@kemenkumham.go.id 

Hari ini291
Kemarin529
Minggu ini3151
Bulan ini7737
Total 260787

19-05-2024